Laper tapi Mager: Teori Teknologi Determinisme dan Teori Konstruksi Sosial Teknologi

Seishya Zolanita Elzila (1506685952)

Sekarang ini teknologi banyak mempengaruhi kehidupan manusia. Namun, tidak dapat dipungkiri terdapat juga pandangan bahwa kebutuhan manusialah yang menyebabkan teknologi ada. Kedua sudut pandang ini terdapat dalam dua teori yaitu technology determinism dan social construction of technology. Dalam technology determinism, teknologi mempengaruhi kebutuhan manusia akan sesuatu. Sebaliknya, dalam sudut pandang social construction of technology, kebutuhan manusia yang menentukan ada atau tidaknya satu teknologi. Pandangan ini dapat menjelaskan berbagai konteks kehidupan. Salah satunya dalam fenomena pesan antar online.  
Pasti kalian tidak asing lagi untuk memesan makanan secara online. Laper tapi mager (re: malas gerak)! Pas banget memanfaatkan aplikasi yang ada di gadget, entah itu memanfaatkan fitur GoFood dari Gojek ataupun aplikasi keluaran dari brand makanan tertentu seperti McD atau Domino’s Pizza. Fenomena pesan antar online ini dapat dikaji dari sudut pandang dipengaruhi teknologi atau konstruksi sosial yang ada di masyarakat. Dengan adanya perkembangan teknologi, pesan antar makanan atau yang dikenal juga dengan delivery makanan ini dapat dilakukan dengan mudah dan cepat.

Kalian pasti pernah kan delivery makanan dengan cara menelepon restoran cepat saji favorit? Nah, sekarang  dengan adanya perkembangan teknologi kita dapat memesan makanan dengan lebih mudah! Di zaman yang serba canggih ini orang bisa memesan makanan dengan menggunakan aplikasi. Contohnya, Domino’s Pizza yang mengeluarkan aplikasi pesan antar makanan. Berawal dari sebuah website, Domino’s Pizza mengembangkan aplikasinya dan menarik massa dengan mengeluarkan promo – promo menarik sehingga aplikasinya digunakan.  Dari websitenya, dapat dilihat kalau kita menggunakan mobile application, kita bisa mendapat satu pizza gratis tiap pembelian satu pizza. Hal tersebut merupakan salah satu contoh dari technology determinism, dimana teknologi memengaruhi pemilik restoran membuat aplikasi untuk memesan makanan. Aplikasi tersebut membuat masyarakat dapat melakukan segala hal dengan serba instan.
            Dari sudut pandang Social Construction of Technology, masyarakatlah yang duluan menginginkan hal yang instan di kehidupan mereka. Kesibukan yang mereka punya dan waktu yang tidak cukup menjadikan mereka menginginkan semuanya serba cepat. Oleh karena itu, mereka menciptakan aplikasi yang dapat membantu mereka. Orang – orang tidak perlu lagi pergi jauh dari rumah untuk membeli dan mendapatkan makanan. Mereka bisa memesan makanan secara online dan melakukan hal lain sembari menunggu makanan mereka datang. Pasti kamu juga pernah melakukannya, kan? Aplikasi pesan antar yang ada memudahkan setiap orang memenuhi kebutuhan primer. Jadi, kalau laper tinggal buka smartphone dan ke aplikasi pesan antar pilihan, tunggu bentar, dan dateng deh makanan kesukaan kalian!
            Teori determinisme teknologi dan teori konstruksi sosial teknologi menghadirkan cara pandang berbeda mengenai teknologi yang ada di masyarakat. Gampangnya, kalau determinisme teknologi memandang teknologi mengubah pola perilaku masyarakat dan sosial konstruksi teknologi memandang teknologi ada karena kebutuhan masyarakat.

Referensi:

Postman, Neil. 1992. Technopoly The Surrendeer of Culture to Technology. Vintage Books: United States.

sumber gambar: google

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

Back
to top